Hobi Unik 5 Rocker Dunia
Entah jenuh atau memang impian sejak kecil, bahkan seperti masuk ke dalam dunia baru. Para musisi rock ini tidak lagi suka berfoya-foya dengan sebuah glamournya pesta ataupun kebiasaan buruknya terhadap penggunaan narkoba dan alkohol. Namun jiwa seni memang tidak bisa disembunyikan, apapun hobinya mereka akan memberi sentuhan seni di dalamnya. Seperti 5 rocker yang memiliki hobi unik dibawah ini :
1. Richie Kotzen memiliki hobi merenovasi rumah
Dalam sebuah wawancara dengan Guitar Messenger, Ricthie Kotzen (Mr. Big dan Poison), menjelaskan bagaimana ia banyak menghabiskan waktunya untuk merenovasi rumahnya. Ia memiliki rumah yang ia rombak dan renovasi sendiri seperti di Hollywood Hills. Bahkan pada saat wawancara dilakukan ia sedang merenovasi kamar mandinya. Ia merubah bentuk pancuran air biasa menjadi sebuah anak panah, sehingga air akan meluncur keluar melalui anak panah tersebut.
2. Geddy Lee memiliki hobi mengoleksi benda-benda baseball
Dalam sebuah film dokumenter Rush,”Beyond the Lighted Stage, pemain bas sekaligus vokalis, Geddy Lee menjelaskan kecintaannya terhadap olah raga baseball, dan ia mengakui hobinya itu sangat jauh dari dunia musik. Ketika sedang melakukan tur, ia banyak menghabiskan waktunya di kamar hotel hanya untuk menyaksikan pertandingan baseball, dan koleksi merchandise baseballnya pun luar biasa banyaknya. Pada tahun 2008, ia mendonasikan beberapa koleksinya sebanyak 200 tandatangan pemain baseball Liga Negro ke pihak Museum Negro Leagues Baseball, di Kota Kansas, Amerika Serikat.
3. Dave Mustaine memiliki hobi yang berkaitan dengan seni bela diri
Frontman dari grup musik cadas, Megadeth, Dave Mustaine, ternyata memiliki hobi untuk menggeluti seni beladiri, setelah sebelumnya ia menggilai peternakan kuda dan ski udara. Namun beladiri adalah hobi yang semenjak dari usia dini hingga sekarang selalu ia nikmati, ia mendapatkan sabut hitam pada beladiri karate Ukidoka dan Taekwondo di usia 12 tahun. Ia bahkan menjadi duta untuk World Taekwondo Federation (WTF) di Korea selatan.
4. Kirk Hammett memiliki hobi berselancar air
Di dalam tubuh band Metallica ada dua orang anggotanya yang memiliki hobi sama, mereka Kirk Hammet (gitar) dan Robert Trujillo (bas) yaitu berselancar air. Hal tersebut dapat Anda lihat ketika mereka lihai meliak-liuk di atas papan selancar dalam film Some Kind of Monster, ia menggunakan papan yang bergambarkan simbol metallica, seakan menyimbolkan bahwa band besar itu mampu menghadapi segala terjangan ombak. Selain berselancar Kirk juga dikenal hobi mengoleksi meechandise film horror. “Koleksi pertamaku adalah majalah monster saat berada di San Fransico, saat itu aku berusia enam tahun,” ujarnya kepada majalah Rolling Stone. “Film horror favoritku adalah The Mummy or Bride of Frankenstein, aku adalah orang berselera tua, karenanya aku mengagumi Boris Karloff ,” Tambahnya.
5. Paul Stanley memiliki hobi melukis
Salah satu anggota band rock, Kiss, Paul Stanley ternyata memiliki hobi yang unik dan sangat dihargai dengan nilai tinggi karyanya. Bahkan Anda mungkin akan menggeleng-gelengkan kepala, saat melihat musisi rock yang biasa memakan kostum hitam dan bertopeng, berdiri asyik di depan sebuah kanvas. Dan jangan coba-coba mengganggunya karena ia sangat serius ketika sedang melukis di atas kanvas. Lukisannya tidak jauh dengan dunia musik yang digelutinya, ia banyak melukiskan simbol-simbol seperti yang identik dengan kaum hippies, lambang perdamaian dan hati, serta lukisan pop lainnya seperti ikon-ikon budaya, Robert Johnson, Patung Liberti, Monalisa dan teman-temannya di Kiss
Demikianlah 5 hobi rocker dunia yang saya rangkum dari berbagai sumber. Terimakasih sudah membaca dan ditunggu komentarnya .
Baca juga : Phobia Aneh Artis Korea
0 komentar:
Posting Komentar