Rabu, 25 Mei 2016

Hobi Cewek

Daftar Hobi Yang Bermanfaat Bagi Cewek 



Ada banyak cara untuk mengisi kekosongan waktu untuk seorang cewek agar waktu tersebut tidak menjadi waktu yang sia-sia untuk kita. Salah satu cara untuk mengisi waktu tersebut adalah melakukan hobi atau hal-hal yang menyenangkan untuk di coba dan di eksplorasi. Berikut ini akan saya bagikan beberapa hobi yang mungkin bermanfaat bagi para cewek. Silahkan dibaca di bawah ini.




1. Blogging

Menulis blog online adalah salah satu hobi yang menarik untuk di lakukan. Dengan blogging, kamu bisa menuliskan atau mengulas banyak hal, seperti ulasan berita selebriti, ulasan memasak, membahas musik, tren terkini, dan sebagainya. Dengan melakukan blogging, kamu juga bisa menjadi eksis di jagad internet bahkan bisa menjadi pekerjaan yang sangat menguntungkan. Inilah hobi saya sekarang :)

2. Knitting

Knitting alias merajut. Hmmm… mungkin hobi yang satu ini sudah menjadi sangat “usang” untuk di lakukan di saat era modern seperti sekarang ini. Tapi jangan salah loh! Merajut adalah sebuah aktivitas yang menyenangkan dan bisa menjadi salah satu hobi yang positif. Ada banyak tutorial di internet yang menjelaskan cara-cara untuk merajut baju-baju atau sweater yang trendi dan tetap up to date sesuai dengan perkembangan fashion.

3. Berkebun atau gardening

Berkebun sebenarnya dapat di lakukan di mana saja, mau di perkotaan atau di pedesaan. Kamu dapat memulai hobi ini dengan menanam dan menyemai bibit-bibit bunga yang indah. Peliharalah bunga-bunga tersebut dengan penuh perhatian dan kasih sayang.

4. Fotografi

Dunia fotografi adalah dunia yang tidak memiliki batasan untuk di jelajahi. Seiring dengan perkembangan teknologi, kamu bisa memanfaatkan kamera apa saja untuk mendapatkan foto-foto yang indah dan memukau, entah dengan menggunakan kamera digital, atau hanya dengan menggunakan kamera ponsel pribadimu.

5. Bermain musik

Bermain musik juga dapat menjadi sebuah hobi yang positif untuk cewek, karena musik bersifat universal dan dapat di nikmati siapa saja. Ada banyak juga instrumen musik yang dapat kamu pelajari dan mainkan, seperti gitar, piano, keyboard, dan sebagainya.

Jika kamu cukup pede, kamu juga dapat membuat video cover musik, kemudian mengunggah video kamu tersebut ke sosmed. Let people now you have a secret talent! :)

Yang manakah hobi anda ? Terima kasih sudah membaca artikel ini :) 

                   Asal-Usul Aliran Gestalt
                   Asak Usul Origami
                   Bagian-Bagian Dari Phobia
                   Surat Cinta Buah VS Sayur
                   Cara Menguji Kualitas Battery Mobil 

0 komentar:

Posting Komentar